Menikmati Secangkir Kopi Di Filosofi Kopi Yogakarta
kalian pasti sudah familiar dengan logo diatas?apalagi tulisannya saja sudah terlihat jelas yes Filosofi Kopi.Berbicara tentang Filosofi Kopi tidak lepas dengan karakter Ben dan Jody.Bagi fansboy si biji hitam karakter dua orang ini pasti tidak asing lagi.Kafe yang mempunyai logo ikonik itu sekarang sudah ada di Yogyakarta loh.Nama filosofi kopi ini sendiri sudah viral di dunia perkopian.Kali ini kami berkesempatan nyruput kopi sembari nongkrong cakep di kafenya mas Ben dan mas Jody ini hehehe.Langsung saja scroll page ini kebawah yak.
Diawali dengan kesuksesan buku Filofosi Kopi, kemudian dilanjutkan dengan filmnya, kafe ini banyak di cari orang-orang maupun pecinta kopi yang penasaran dengan menu kopi yang ada di film.Seperti Kopi Tiwus, Kopi Perfecto dan Kopi Lestari yang menjadi andalan di film tersebut.tidak heran jika banyak orang yang penasaran datang kafe ini untuk mencoba kopi- kopi itu.Tak hanya menu kopi saja yang ada disini, masih ada menu non kopi yang tersedia bila kamu anti kopi.menu camilan beragam dan makanan berat pun juga ada.
Kalian bisa baca icip-icip kuliner kami :
Warung kopi Merapi Sleman
Kedai kopi Pak Rohmat Kulonprogo
Dapoer Imeh Yogyakarta
Nasi Tumpeng Ingkung Ayam Sendang Kreo
Kalian bisa baca icip-icip kuliner kami :
Warung kopi Merapi Sleman
Kedai kopi Pak Rohmat Kulonprogo
Dapoer Imeh Yogyakarta
Nasi Tumpeng Ingkung Ayam Sendang Kreo
susasana pedesaan bisa kalian rasakan di kafe ini.Mengusung konsep bangunan jawa joglo (mirip dengan bangunan Balkondes di Borobudur menurut kami), membuat tempat ini mempunyai ciri khas.Kesan jawa banget bisa dirasakan interior kafenya.Furnitur vintage dengan foto - foto Ben dan Jody menjadi penghias di kafe ini.Alat penyedu kopi disana modern, seperti mesin kopi Victoria Arduino dan automatic grinder Mahlkonig. Suasana nyaman dan fasilitas wifi, akan membuat kamu dan teman kamu akan betah berlama lama disini lho.
Saran kami datanglah malam hari kawan, karena suasana nongkrong kalian akan syahdu sembari menyeruput kopi yang enak.Dengan pencahayaan lampu yang tepat, menjadikan tempat ini instagramable.Staff yang ramah dan siap membantu, bila kamu bingung dengan apa yang akan kamu pesan. untuk harga sih menurut kami relatif ya, namun untuk sebagian warga Yogyakarta, mungkin akan berfikir dua kali kalau mau kesana.Rekomendasi kami, kalian tetap harus musti coba kawan.
Follow Instagram kami djawani11
Like Fanpage kami coretan djawani
Subscribe Channel Youtube kami coretan djawani
Foto & Teks Djawani
Harga : mulai Rp 20.000,- sampai Rp 30.000,-
Parkir. : Rp 2.000,- (motor)
Alamat : Jl. Pandhawa No.001/17, Tegal Rejo, Sariharjo, Ngaglik, Kabupaten Sleman,
Daerah Istimewa Yogyakarta 55581
0 Response to "Menikmati Secangkir Kopi Di Filosofi Kopi Yogakarta"
Post a Comment